SUASANA SIMULASI PERTAMA SMANSA

SMANSANews – Pada tanggal 04 Februari 2019 telah dilaksanakan Simulasi UNBK pertama bagi kelas XII di SMA Negeri 1 Talang Ubi. Simulasi di bagi menjadi 3 sesi yaitu pada pukul 07.30, 10.30, dan 13.30. Ruangan Simulasi dibagi menjadi 2 ruang yaitu di Lab Komputer dan di Lab Kimia. Kegiatan Simulasi ini dikoordinir oleh Ibu Ranita dan Pak Andrian selaku proktor, serta dibantu oleh Pak Endang, Pak Sukris, dan Bu Ayu selaku teknisi. Ibu Rina Yunita Sari beserta Mr. Hendrisman selaku Wakasek Bidang Kurikulum dan Kesiswaan juga ikut terjun langsung membantu jalannya kegiatan Simulasi.

Adapun mata pelajaran yang disimulasikan tidak lain merupakan mata pelajaran yang akan diujikan pada saat UNBK nanti, yaitu hari pertama Bahasa Indonesia, hari kedua Matematika, hari ketiga Bahasa Inggris, dan hari terakhir Mata Pelajaran Pilihan.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, Simulasi tahun ini peserta dapat langsung melihat nilai dari soal yang telah mereka kerjakan. Sehingga kegiatan simulasi ini bukan hanya sekedar perkenalan dengan sistem UNBK, namun juga sekaligus dapat dijadikan sebagai ajang Try Out, untuk mengetahui sejauh mana persiapan siswa dalam menghadapi UNBK bulan April mendatang.

Tak hanya sampai di situ, kami juga sedikit bertanya-tanya, kepada kakak kelas XII IPA 2 bernama Kak Royan, menurut Kak Royan Simulasi ini cukup menegangkan. Walau begitu, suasananya sangat tertib, nyaman dan dia juga dapat mengerjakan soal simulasi dengan lancar. Kak Royan sendiri mendapat bagian simulasi sesi pertama. Kak Royan berharap semoga seluruh kelas XII dapat mengikuti UNBK dengan baik dan lancar, dan semoga tahun ini SMANSA kembali mendapat predikat sebagai peraih nilai UNBK tertinggi se Kabaten PALI seperti pada tahun-tahun sebelumnya. Dia juga berpesan kepada adik-adik kelas X dan kelas XI untuk selalu giat belajar”.

BERJUANG !!!

OSISSMANSA

Leave A Comment